Mengusung Tema "The Power of Typography”, Mahasiswa DKV FIKOM UPI Y.A.I Gelar Pameran Desain Typography

Mengusung Tema "The Power of Typography”, Mahasiswa DKV FIKOM UPI Y.A.I Gelar Pameran Desain Typography

Mahasiswa Program Studi S-1 Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Persada Indonesia Y.A.I menyelenggarakan Graphic Design Exhibition bertajuk "September Karya Vol 12." Acara ini berlangsung selama dua hari, pada 25-26 September 2024, di Kampus UPI Y.A.I dengan tema "The Power of Typography."

September Karya kali ini menampilkan karya-karya kreatif mahasiswa yang mengangkat kekuatan tipografi sebagai elemen utama desain. Selain pameran, acara ini juga mengadakan serangkaian kegiatan menarik, seperti workshop bersama Ian Irwan Wismoyo, seorang ahli Type Design dan Lettering Designer, yang diharapkan memberikan wawasan mendalam mengenai seni dan teknik tipografi.

Pada hari pertama, suasana pameran semakin semarak dengan adanya mural yang dikerjakan langsung oleh mahasiswa DKV, serta penampilan DJ yang menghibur para pengunjung. Di hari kedua, acara akan ditutup dengan hiburan live music, yang melengkapi rangkaian kegiatan kreatif ini.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan Fakultas Ilmu Komunikasi yang memberikan apresiasi terhadap karya-karya yang dipamerkan. Selain mahasiswa UPI Y.A.I, acara ini juga menarik minat alumni UPI Y.A.I serta masyarakat umum yang ingin melihat karya mahasiswa DKV FIKOM UPI Y.A.I. Di samping itu, beberapa tenant makanan dan minuman juga turut hadir menambah keseruan acara.

Pameran September Karya Vol 12 ini menjadi bukti komitmen mahasiswa DKV FIKOM UPI Y.A.I dalam mengembangkan kreativitas dan keahlian mereka di bidang desain, sekaligus membuka ruang bagi publik untuk lebih mengenal potensi besar yang dimiliki generasi muda dalam dunia desain komunikasi visual.


Share:

Tags: Pameran,Desain,Typography